Babinsa Tegal Alur Serda Eko Very Gencarkan Komunikasi Sosial, Ajak Warga Jaga Keamanan dan Kebersihan Lingkungan
TRANSFORMASINUSA.COM | Kodam Jaya Jakarta Barat. Tegal Alur, Serda Eko Very, Bintara Pembina Desa (Babinsa) Kelurahan Tegal Alur, Koramil 06/KD, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) dengan petugas keamanan perumahan Citra 6, Bapak Hendi dan Bapak Agus, di Jalan Citra Garden RT 003 RW 005, Kelurahan Tegal Alur, Kecamatan Kalideres, Jakarta Barat, Senin (17/03/2025).
Kegiatan Komsos ini bertujuan untuk mempererat tali silaturahmi antara TNI, khususnya Babinsa, dengan warga masyarakat dalam rangka mendukung tugas pokok TNI. Dalam kesempatan tersebut, Serda Eko Very menyampaikan beberapa arahan dan pesan penting kepada petugas keamanan perumahan Citra 6.
"Kami mengajak seluruh warga untuk meningkatkan kepedulian terhadap lingkungan sekitar agar tercipta rasa nyaman dalam beraktivitas. Kebersihan lingkungan sangat bergantung pada kesadaran masyarakat itu sendiri," ujar Serda Eko Very.
Ia juga menekankan pentingnya penerapan disiplin dan saling mengingatkan antarwarga, seperti melalui kegiatan gotong royong, kerja bakti, dan membersihkan lingkungan secara rutin. Hal ini bertujuan untuk menciptakan lingkungan yang sehat dan nyaman bagi kepentingan bersama.
Selain itu, Serda Eko Very mengajak warga untuk berpartisipasi aktif dalam menjaga keamanan lingkungan, baik siang maupun malam hari, melalui kegiatan Sistem Keamanan Lingkungan (Siskamling). "Dengan aktifnya Siskamling, kita dapat mencegah terjadinya hal-hal yang tidak diinginkan di lingkungan masyarakat, khususnya di Kelurahan Tegal Alur," tambahnya.
Kegiatan Komsos ini merupakan salah satu upaya Babinsa Tegal Alur dalam menjalin kedekatan dengan warga dan meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya keamanan dan kebersihan lingkungan. Diharapkan, melalui kegiatan ini, tercipta lingkungan yang aman, nyaman, dan sehat bagi seluruh warga Kelurahan Tegal Alur.
[RED] MEDIA TNC CORPORATE
(Sumber Pendim 0503/Jakarta Barat)
Posting Komentar