Polsek Cibatu Gelar Apel Pergeseran Personil ke TPS dan Gaktibplin, Pastikan Kesiapan Pengamanan Pemilu
TRANSFORMASINUSA.COM | PURWAKARTA - Untuk memastikan kesiapan dalam pengamanan pemilu serentak 2024, Polsek Cibatu melaksanakan apel pergeseran personil ke Tempat Pemungutan Suara (TPS) sekaligus melakukan kegiatan penegakan ketertiban dan disiplin (Gaktibplin). Kegiatan ini berlangsung di halaman Mapolsek Cibatu dengan dihadiri seluruh personil yang bertugas dalam pengamanan pemilu, Selasa (26/11/2024).
Apel tersebut dipimpin langsung oleh Kapolsek Cibatu AKP Feri Kurniawan, yang menegaskan pentingnya profesionalisme, netralitas, dan kedisiplinan personil dalam melaksanakan tugas pengamanan di TPS. "Tugas kita adalah memastikan proses demokrasi berjalan aman dan tertib. Personil harus siap siaga serta menmahami tugas masing-masing di TPS," ungkap Kapolsek.
Selain apel pergeseran, dilakukan juga kegiatan penegakan ketertiban dan disiplin (Gaktibplin) terhadap seluruh personil. Pemeriksaan meliputi gampol, sikap tampang, hingga perlengkapan yang dibawa ke TPS. Langkah ini bertujuan memastikan seluruh anggota bertugas sesuai dengan prosedur yang berlaku.
Kapolsek menambahkan, seluruh personil yang ditugaskan di TPS diminta untuk memprioritaskan pendekatan humanis dalam menghadapi potensi konflik atau kendala yang muncul selama proses pemungutan suara. "Pengamanan harus dilakukan dengan tegas namun tetap mengutamakan pelayanan yang baik kepada masyarakat," tegasnya.
Dengan apel pergeseran personil dan Gaktibplin ini, Polsek Cibatu menunjukkan kesiapannya mendukung kelancaran pesta demokrasi. Harapannya, pemilu di wilayah Cibatu dapat berlangsung aman, damai, dan sukses.
[RED/TIM]