NEWS BREAKING NEWS
Live
wb_sunny

Breaking News

Musyawarah Warga Ditolak, Lurah Cengkareng Barat Diduga Tidak Netral

Musyawarah Warga Ditolak, Lurah Cengkareng Barat Diduga Tidak Netral

 

TRANSFORMASINUSA.COM |  - Jakarta | Pemilihan Ketua RT 008 RW 005 Kelurahan Cengkareng Barat sesuai SK yang sudah di tentukan berakhirnya masa jabatan, yang akan dilangsungkan pemilihan pada pertengahan bulan September ini menuai Polemik, diduga pasalnya pembentukan panitia pemilihan RT dalam Musyawarah Warga Ditolak Lurah.

Sebelumnya pada Musyawarah Panitia Pemilihan RT (27/08), yang di gelar warga taman palem lestari Blok C 15. 16. 17 dan 17 a RT 008 pada acara di hadiri kasi pemerintahan Kelurahan Cengkareng Barat, Ketua RT 008 dan RW 005. dilaksanakan secara musyawarah dan mufakat menghasilkan keputusan bersama penetapan panitia pemilihan RT yang di tandatangani ketua panitia serta tandatangan kehadiran warga.

Panitia yang telah di tetapkan dalam musyawarah tersebut ditolak Lurah Cengkareng Barat dengan alasan laporan dari warga yang menyatakan musyawarah tersebut tidak mencapai kuorum, dengan di terbitkannya surat dari kelurahan prihal permohonan data warga ditujukan kepada Ketua RT 008.

Indera HK warga RT 08 yang juga di pilih sebagai panitia pemilihan pada saat musyawarah tersebut menyampaikan "ini diduga ada yang mau menganulir hasil keputusan kemarin, terus kalau ada laporan warga warga yang mana? Kami dalam musyawarah warga kemarin sudah menyampaikan kepada Kasi Pemerintahan ibu Jen, setelah adanya pemekaran RT, khusnya RT 08 dengan pemetaan dari blok C 15, 16, 17 dan 17 a selain blok tersebut yang masih memiliki domisili KTP RT 08 itu sudah bukan warga RT 08 lagi", Tegas Indra.

lanjut Indera "Kami di Taman palem Lestari blok C khususnya RT 08 persoalannya apa? cuma panitia pemilihan RT ko sampai segitu rumitnya apa ini ada muatan politik, sedangkan kami bekerja untuk melayani warga tidak ada kepentingan yang lain, kemarin (02/09) kami juga sudah mengirim surat penjelasan permohonan data warga namun sampai saat ini belum ada penjelasan kembali", (06/09/24).

Kasi pemerintahan kelurahan Cengkareng Barat yang beberapa waktu lalu saat dikonfirmasih wartawan menyampaikan Netralitas dalam menyikapi hasil musyawarah pemilihan panitia tersebut, saat ini kelurahan Cengkareng Barat di pertanyakan kembali Netralitasnya.

Marwin warga RT 08  disinggung mengenai adanya laporan warga ke Kelurahan mengenai musyawarah kemarin tidak memenuhi Kuorum, " warga RT kami adanya di Blok C15, 16, 17, dan 17a  yang laporan warga blok mana ucapnya.

Lebih lanjut Marwin sangat menyayangkan dengan sikap Kelurahan Cengkareng Barat yang di diduga tidak Netral dalam hal ini "kami sebagai warga yang taat undang undang sudah menjalankan sesuai peraturan yang diberlakukan, pada musyawarah kemarin harusnya kalau memang tidak memenuhi Kuorum ditunda saja diundur, kan semua pada saat itu hadir dari RT RW dan bahkan kasi Pemerintahan Cengkareng Barat ada juga", tegasnya.

Penetapan panitia Pemilihan RT yang belum di sahkan karena Musyawarah Warga Ditolak oleh Kelurahan Cengkareng Barat, ini akan mengulur waktu dalam pemilihan Ketua RT 08 yang akan diselenggarakan pada pertengahan bulan ini ( 14 September).(Red/zul)

TRANSFORMASINUSA NEWS

TNC GROUP CHATT ME

Kritik dan Sarang bisa melalui kolom dibawah ini,Terima Kasih