NEWS BREAKING NEWS
Live
wb_sunny

Breaking News

Prof. Hj. Indah Megawati: Ditjen KUR Bangkitkan Petani Bawang Brebes Melalui Koperasi

Prof. Hj. Indah Megawati: Ditjen KUR Bangkitkan Petani Bawang Brebes Melalui Koperasi

TRANSFORMASINUSA.COM | Brebes, yang dulu dikenal sebagai sentra penghasil bawang merah terbesar, kini mengalami penurunan produksi. Salah satu wilayah yang terdampak adalah Desa Kubangsari, Kecamatan Ketanggungan, Brebes, yang mengalami defisit produksi dalam beberapa tahun terakhir.

Dalam rangka meningkatkan kembali produksi bawang merah di Brebes, Kementerian Pertanian melalui Ditjen KUR meluncurkan program baru yang dipimpin langsung oleh Prof. Dr. Ir. Hj. Indah Megawati, M.P., selaku Direktur Pembiayaan Petani. Program ini juga didukung oleh Ir. Moh. Furqon Amperawan, M.P., Kepala Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Kabupaten Brebes. Program ini bertujuan untuk mengoptimalkan produksi bawang merah di Brebes sekaligus meningkatkan perekonomian para petani melalui pembentukan koperasi yang dapat menjaga stabilitas harga.

Program ini juga akan memaksimalkan penggunaan Gudang Gerbang Mas sebagai pusat hilirisasi bawang merah di Brebes. Gudang ini diharapkan dapat membantu para petani dalam mengintegrasikan distribusi bahan pangan strategis serta menyimpan hasil panen pada saat harga rendah. Dengan cara ini, koperasi diharapkan dapat membantu para petani menjadi lebih mapan dan mandiri.

“Kami ingin Brebes kembali menjadi sentra bawang merah nomor satu di Indonesia dan membantu para petani meningkatkan produksinya guna mendukung program ketahanan pangan nasional,” ungkap Prof. Dr. Ir. Hj. Indah Megawati pada peresmian Gudang Gerbang Mas di Brebes, 23 Agustus 2024.

Peresmian ini juga dihadiri oleh petani milenial Brebes, Forkopenab, koperasi Mapan, pengusaha lokal, dan anak-anak yatim yang turut memberikan doa untuk kesuksesan program ini.

Ir. Moh. Furqon Amperawan, M.P., menyatakan dukungannya terhadap program ini dan berharap Gudang Gerbang Mas dapat membantu proses distribusi bawang merah di Brebes. Sentralisasi bawang merah ini diharapkan dapat memberikan dampak positif bagi para petani dan pengusaha yang membutuhkan pasokan bawang merah berkualitas untuk dipasarkan secara luas.

Ketua umum FORKOPENAB, Rokimin, serta Ketua Umum Koperasi Mapan, Rois Hidayat, SH., C.Me., CLTP, juga turut hadir mendampingi Prof. Hj. Indah Megawati dalam peresmian ini. Tumpengan digelar sebagai bentuk rasa syukur atas kerjasama yang terjalin, dengan harapan Gudang Gerbang Mas dapat beroperasi dengan lancar ke depannya.

Acara ini diakhiri dengan pemberian santunan kepada anak yatim sebagai wujud syukur dan harapan agar semua program dan cita-cita yang diinginkan dapat terwujud.

TRANSFORMASINUSA NEWS

TNC GROUP CHATT ME

Kritik dan Sarang bisa melalui kolom dibawah ini,Terima Kasih